Thursday, December 24, 2009

YESUS, MENGAPA KAU TIDAK LAHIR DI PAPUA?

OCTHO-
Yesus, mengapa Kau harus lahir di Betlehem?
Di kandang domba?
Mengapa Kau tidak lahir di negeriku Papua?

Lihatlah, tataplah negeriku.
Negeri yang penuh pesona
Manusia menamai bumi cenderawasih

Aku dan teman kanak-kanakku menyebut Negeri Emas
Yesus, mengapa Kau harus lahir di Betlehem, tidak di negeriku?
Negeriku kini berdarah-darah
Tetesan air mata, bau anyir kekerasan
Terdengar nyaring ditelingaku

Di Wamena, teriakan Allaah Akbar, pekikan Alleluya, itu artinya kematian
Sahabatku yusak di Timika,
Bapaknya menggelepar diterjang peluru
Damian, anak wasior tak tahu mau kemana.
Bapaknya tewas digampar milisi milik militer
Ibu diperkosa "serigala" dan lebih baik mati memeluk laut

Yesus mengapa Kau tidak lahir dinegeriku Papua?
Birokrat negeriku. Aparat negeriku. Politisi negeriku.
Mereka badut dan bandit
Atas nama rakyat, mereka mencongkel uang rakyat
Demi rakyat, mereka menipu rakyat
Untuk rakyat, mereka menindas rakyat.

Yesus Kau memang tidak lahir di negeriku Papua?
Negeriku memang berdarah-darah
Negeriku memang negeri para pencoleng
Tapi aku mencintai negeriku
Seperti aku mencintai diri-Mu.
Yesus, ditengah kepedihan, disela kekejaman, diantara kekerasan
Aku masih tetap bisa bernyanyi. Dengar suara parauku
"Silent night.....Holy night......."

MERRY CHRISTMAS 25 DESEMBER 2009



headerr

Artikel Yang Berhubungan



0 komentar:

Post a Comment

Komentar anda...